Siapa yang tidak kenal dengan kacang mente? Kacang mete biasanya disajikan sata lebaran atau disuguhkan untuk cemilan. Selain digunakan untuk cemilan, kacang mente ternyata juga bisa dijadikan olahan sambal yang lezat, gurih, dan nikmat.Seperti halnya kuliner sambal kacang mente. Menu sambal kacang mente menjadi salah satu menu yang akhir-akhir ini tengah viral di berbagai sosial media termasuk TikTok. Kuliner yang satu ini memang sangat populer dan banyak disukai oleh para pecinta pedas dan pecinta kuliner. Sensasi menikmati sambal dengan cara yang berbeda yaitu ditambah dengan gurihnya kacang mente sangrai atau goreng membuat siapapun akan ketagihan dengan sambal yang satu ini. Biasanya sambal kacang mete ini akan disajikan bersama ayam goreng gepuk atau lele goreng dan lalapan serta kremesan. Lantas bagaimana cara membuat sambal kacang mete? Berikut ini Madame Chang akan memberikan resep membuat sambal kacang mete yang super lezat, sehat, bergizi, dan tentunya sangat mudah.
Bahan-bahan
Adapun bahan-bahan membuat sambal kacang mente yang perlu kamu siapkan antara lain sebagai berikut:
- 5-10 buah cabai rawit segar
- 50 gram Roasted Cashew Plain atau Kacang Mente Panggang Madame Chang
- garam secukupnya
- penyedap rasa secukupnya
- 1 sdt minyak wijen
- 2 siung bawang putih
- gula secukupnya
- minyak panas secukupnya
Cara Membuat
Setelah menyiapkan bahan-bahan untuk membuat sambal, selanjutnya yaitu tahapan-tahapan atau cara membuat sambal kacang mente, yang bisa kamu simak sebagai berikut:
- Pertama-tama cincang kasar setengah bagian kacang mete panggang Madame Chang. Kemudian sisihkan terlebih dahulu ke dalam wadah.
- Panaskan minyak dalam pan, kemudian tumis semua cabai, dan bawang sebentar saja hingga layu. Selanjutnya angkat, dan tiriskan.
- Tahap selanjutnya masukkan semua bahan yang telah digoreng tadi, sisa kacang mete yang masih utuh, garam, dan gula ke dalam food processor atau ke dalam cobek. Kemudian giling atau uleg bahan-bahan tersebut hingga halus.
- Masak kembali sambal bersama minyak sisa menumis cabai dan bawang tadi. Lalu masukkan kacang cincang dan aduk hingga rata. Setelah itu angkat dan tuang pada mangkok sambal.
- Kamu bisa kucuri sambal dengan air jeruk limau, kemudian aduk kembali hingga rata. Angkat. Namun jika kamu tidak terlalu suka asam, bisa di skip, tanpa dikucuri air perasan limau.
Bagaimana, mudah bukan? Itulah resep membuat sambal kacang mente yang lezat, gurih, nikmat, dan bergizi yang bisa kamu coba sendiri dirumah. Pastikan kamu tidak lupa untuk menggunakan Roasted Cashew Plain atau Kacang Mente Panggang Madame Chang karena kunci dari sambal kacang mente yang lezat terletak pada kualitas kacang mente yang digunakan. Kacang cashew roasted atau kacang mente panggang Madame Chang tersedia dalam tiga rasa berbeda, yaitu plain, manis, dan asin. Selain bisa digunakan untuk olahan sambal, kamu juga bisa menjadikan Roasted Cashew Madame Chang ini sebagai camilan sehat setiap hari.
Jadi tunggu apa lagi? Yuk segera order Roasted Cashew Madame Chang yang gurih, lezat, sehat dan bergizi di Madame Chang! Untuk pemesanan kamu bisa langsung hubungi Madame Chang disini untuk melakukan reservasi atau langsung kunjungi Tokopedia, ShopeeFood, GrabFood, dan GoFood untuk melakukan pemesanan secara online menu-menu menyehatkan dari Madame Chang.
0 Comments