Sarapan Asik ala Suga BTS: Ketahui Smoothies Unik Favoritnya

by Aug 27, 2023Berita Terkini0 comments

Siapa yang tidak kenal dengan Suga? Min Yoongi atau biasa dikenal dengan Suga merupakan salah satu anggota boyband K-Pop yang sangat populer yaitu BTS. Tidak hanya dikenal karena bakatnya dalam membuat lagu, rap, dan bermusik yang luar biasa, Suga juga dikenal karena gaya hidup sehat yang ia terapkan. Sebagai musisi Kpop yang mendunia, dan memiliki segudang aktivitas karena jadwal yang sangat  padat, Suga harus tetap menjaga kesehatan tubuhnya agar tetap fit saat diatas panggung, dengan kebiasaan hidup sehat. 

Salah satu kebiasaan hidup sehat yang tidak luput dari sorotan yaitu tentang pilihan menu sarapan yang sehat dan menyegarkan, yaitu smoothie unik. Sepintas mungkin terlihat biasa saja karena smoothie memang kerap kali dijadikan menu andalan untuk sarapan oleh banyak orang, namun tahukah kamu jika smoothie ala Suga BTS ini terbilang cukup unik dan tak biasa? Nah untuk kamu para Army (sebutan untuk fans BTS) atau para pecinta makanan sehat yang penasaran seperti apa menu racikan smoothie favorit Suga untuk sarapan, yuk kita bahas lebih lanjut mengenai menu sarapan asik dan unik ala Suga BTS ini!

Dalam kesempatan wawancara, Suga BTS pernah mengungkapkan bahwa menu sarapan favoritnya adalah racikan smoothies yang ditambahkan dengan daging ayam. Smoothie sendiri merupakan minuman yang banyak dikonsumsi saat sarapan atau saat sedang diet untuk menjaga berat badan. Umumnya smoothie terbuat dari sayuran atau buah-buahan, tetapi bisa juga ditambahkan dengan kacang-kacangan, biji-bijian, madu, atau bubuk protein sebagai tambahan asupan proteinnya. 

Namun berbeda dengan racikan smoothies favorit Suga BTS, Ia menjelaskan bahwa bahan campuran untuk membuat smoothies favoritnya yaitu susu almond, daging dada ayam, blueberry, protein, dan, pisang yang dicampur menjadi satu dan dihaluskan menggunakan mesin blender. Suga BTS juga menjelaskan bahwa resep smoothie racikannya ini rasanya sangat enak dan ia konsumsi setiap pagi saat sarapan untuk menjaga kesehatan. Karena kandungan nutrisi yang terdapat pada bahan-bahan (dada ayam, susu almond, blueberry, pisang, dan bubuk protein) untuk membuat smoothies Suga BTS ini sangat tinggi. 

Nah itulah menu sarapan asik dan unik ala Suga BTS  yang tak biasa namun memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Apakah kamu penasaran dengan kombinasi rasa dari bahan-bahan yang dijadikan smoothie oleh Suga BTS tersebut dan ingin mencobanya juga? Pastikan untuk selalu menjaga pola makan sehat seperti Suga BTS ya. Jika kamu tidak ada waktu untuk menyiapkan makanan dan minuman sehat, kamu bisa mendapatkannya langsung di Madame Chang.

Di Madame Chang kamu juga bisa menemukan berbagai menu makanan dan minuman sehat yang lezat, bergizi, yang cocok untuk dikonsumsi setiap hari khususnya untuk yang sedang memperbaiki pola makanan sehat atau menjalani program diet loh! Jadi tunggu apa lagi?  Yuk segera pesan menu makanan dan minuman sehat favoritmu di Madame Chang sekarang juga cukup dengan klik disini, atau temukan menu kami lainnya di Tokopedia, ShopeeFood, GrabFood, dan GoFood. 

Written by Madame Chang Admin

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel menarik lainnnya

MC Manyar :

MC Darmo :

© 2022 Madame Chang | PT Indo Boga Setio Joyo
Dilarang menggunakan atau mengambil photo produk tanpa seijin perusahaan.
Hak Cipta Dilindungi Undang-undang. Developed by Sosiakita.