Kalian pasti sudah tidak asing dengan hidangan wonton, gyoza, dan pangsit. Ketiga makanan ini merupakan makanan yang lagi viral saat ini. Ketika berbicara tentang makanan seperti wonton, gyoza, dan pangsit membuat kita seringkali bingung perbedaan ketiga makanan tersebut. Meskipun ketiganya terlihat serupa, sebenarnya memiliki perbedaan yang cukup mencolok.
Nah, tahukah kamu perbedaannya? Untuk menjawab hal tersebut, Madame Chang akan mengulas lebih jauh tentang 5 perbedaan antara wonton, gyoza, dan pangsit, mulai dari sejarahnya hingga karakteristik unik yang membedakan satu sama lain. Simak sampai habis ya.
1. Sejarah dan Asal Usul
Wonton berasal dari China dan diperkirakan telah ada sejak zaman Dinasti Tang (618–907 M). Awalnya disebut “húntun“, yang merupakan varian dari jiaozi (dumpling), tetapi dengan kulit yang lebih tipis dan isian yang lebih sedikit.
Sedangkan Gyoza merupakan versi Jepang dari dumpling Tiongkok. Gyoza diperkenalkan ke Jepang pada abad ke-14 oleh pedagang Tiongkok. Perbedaan utama antara gyoza dan wonton adalah bumbu dan teknik memasaknya.
Pangsit merupakan jenis dumpling asal Tiongkok. Dumpling ini berbeda dari wonton dan gyoza. Pangsit biasanya lebih besar dan memiliki kulit yang lebih tebal dibandingkan wonton. Mereka sering diisi dengan campuran daging cincang dan sayuran.
2. Kulit Pembungkus
Kulit wonton tipis dan biasanya terbuat dari tepung terigu. Wonton sering ditemukan dalam bentuk persegi yang ujung-ujungnya ditutup rapat dan dapat diisi dengan berbagai macam isian.
Kulit gyoza lebih tebal dan kenyal daripada kulit wonton. Sering kali terlihat lebih berkerut di bagian atasnya. Kulit gyoza juga sering dipanggang atau digoreng untuk memberikan rasa renyah.
Sedangkan kulit pangsit biasanya lebih tebal dan lebih padat daripada kulit wonton. Pangsit dapat ditemukan dalam berbagai bentuk, tetapi sering kali berbentuk segitiga atau persegi panjang. Kulit pangsit memiliki tekstur yang lebih kenyal dan kuat, cocok untuk dimasak dengan cara direbus atau digoreng.
Baca juga: Inilah 5 Fakta Nutrisi Dalam Wonton yang Baik Untuk Si Kecil
3. Isian
Isian wonton dapat bervariasi, tetapi biasanya terdiri dari campuran daging cincang, bawang, jahe, dan rempah-rempah. Isian ini sering kali disajikan dengan kuah atau dimasak dalam sup.
Isian gyoza hampir sama dengan wonton, biasanya terdiri dari campuran daging cincang, bawang, dan rempah-rempah seperti jahe dan bawang putih. Tapi, beberapa variasi gyoza juga menggunakan sayuran seperti kol atau daun bawang. Gyoza sering digoreng atau dikukus.
Sedangkan untuk isian pangsit seringkali mirip dengan isian gyoza, tetapi dengan tekstur yang lebih kasar dan lebih besar. Mereka biasanya diisi dengan campuran daging cincang dan sayuran seperti kol atau wortel. Pangsit dapat dimasak dengan cara direbus, digoreng, atau dikukus.
4. Cara Memasak
Wonton biasanya direbus dan dimasukkan ke dalam kuah sebagai hidangan utamanya. Dapat juga ditambahkan ke dalam hidangan mie atau sup untuk memberikan rasa dan tekstur tambahan.
Gyoza sering digoreng terlebih dahulu untuk memberikan rasa renyah pada bagian luar, kemudian ditambahkan sedikit air dan ditutup rapat untuk dikukus hingga matang. Cara lain untuk memasak gyoza adalah dengan langsung mengukusnya.
Pangsit bisa dimasak dengan cara direbus, digoreng, atau dikukus. Cara memasaknya tergantung pada preferensi dan resep yang digunakan.
5. Penyajian
Wonton sering disajikan dalam sup atau kaldu, terkadang ditambahkan dengan mie dan sayuran. Terkadang juga dihidangkan langsung yang dicampur dengan chili oil. Gyoza biasanya disajikan dengan saus gyoza yang terbuat dari campuran kecap, cuka beras, dan bawang putih cincang. Gyoza bisa disantap sebagai camilan atau hidangan utama.
Pangsit sering disajikan sebagai bagian dari hidangan utama atau camilan. Mereka bisa disajikan dengan saus atau dipanaskan dengan kuah. Bisa juga digunakan sebagai topping mie.
Setelah mengetahui perbedaan antara wonton, gyoza, dan pangsit, kalian pasti langsung ngiler ingin mencoba hidangan tersebut. Nah, kalian tidak perlu repot membuatnya di rumah. Kalian bisa mencoba hidangan tersebut langsung di Madame Chang. Madame chang punya menu wonton soup yang praktis, nikmat, dan hangat. Wonton Soup ala Madame Chang merupakan hidangan segar dan lezat yang terdiri dari sup hangat yang disajikan dengan wonton segar, sayuran, dan bumbu-bumbu khas yang memikat lidah. Dengan cita rasa yang autentik dan kualitas bahan yang terjamin, hidangan ini menjadi pilihan sempurna untuk dinikmati. Yuk segera coba Wonton Soup dan fried wonton di Madame Chang sekarang juga! Kunjungi salah satu cabang Madame Chang yang terdekat atau pesan secara online dengan klik di sini atau temukan menu kami di ShopeeFood, GrabFood, dan GoFood.
0 Comments