Saat musim hujan, berbagai jenis mikroba akan lebih mudah berkembang biak dan membuatnya makin mudah masuk ke tubuh manusia. Itu lah sebabnya mengapa saat musim hujan kita harus lebih ekstra menjaga kesehatan tubuh. Pasalnya daya tubuh yang menurun membuat bakteri dan virus semakin mudah berkembang dan menyebabkan penyakit pada tubuh manusia.
Berbagai cara dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh khususnya saat musim hujan seperti saat ini. Mulai dari mempersiapkan payung atau jas hujan untuk berjaga-jaga, rajin cuci tangan, jaga kebersihan lingkungan hingga memperhatikan gaya hidup dan pola makan.
Salah satu hal yang kerap luput dari perhatian adalah tidak mempedulikan makanan yang kita makan. Padahal asupan gizi sangat penting untuk daya tahan tubuh sebab kekurangan nutrisi berisiko lebih besar terserang penyakit. Untuk memenuhi asupan zat gizi kita harus memperhatikan pola makan sehat dan tidak makan makanan sembarangan.
Mengonsumsi makanan sembarangan membawa dampak buruk bagi kesehatan. Berikut efek makan sembarangan yang perlu diketahui:
1. Radang Tenggorokan
Dampak makan sembarangan yang paling sering terjadi adalah radang tenggorokan. Terlebih saat mengonsumsi makanan yang diproses dengan cara digoreng atau diberi bumbu sintetis tambahan.
Gejala awal yang umum terjadi adalah rasa gatal dan tidak nyaman pada tenggorokan hingga rasa sakit saat menelan. Jika kamu mulai merasakan gejalanya, perbanyak minum minuman hangat dan kurangi makanan berminyak agar tidak memperburuk gejala radang tenggorokan.
2. Gangguan Pencernaan
Gangguan pencernaan menjadi salah satu efek makan sembarangan. Makanan yang dikonsumsi dari tempat yang belum tentu terjamin kebersihannya berpotensi besar mengandung banyak kuman, bakteri bahkan virus.
Makanan sembarangan yang kurang bersih tersebut dapat menyebabkan gangguan pencernaan seperti diare, gangguan lambung hingga keracunan makanan. Jika kamu mengalami gangguan pencernaan yang mengganggu aktivitas ada baiknya untuk segera berkonsultasi dengan dokter.
3. Tipes
Tipes atau demam tifoid disebabkan oleh infeksi bakteri Salmonella typhi. Bakteri ini menyerang saluran usus manusia lewat makanan atau minuman yang dikonsumsi. Tipes menjadi salah satu dampak makan sembarangan yang wajib diperhatikan gejalanya. Demam tinggi, nyeri perut, kelelahan, kehilangan nafsu makan dan gejala lainnya yang tidak segera ditangani dapat menimbulkan komplikasi hingga membahayakan nyawa.
4. Gagal Ginjal
Efek makan sembarangan yang lebih serius adalah gangguan gagal ginjal. Bahan kimia berbahaya seperti pewarna, pemanis, dan pengawet buatan yang sering digunakan dalam olahan makanan sembarangan dapat merusak ginjal.
Terlebih jika makan makanan sembarangan dilakukan terus menerus. Racun dari bahan kimia berbahaya dapat menjadi kerak di dalam ginjal dan berpotensi merusak sistem kerja ginjal hingga menyebabkan gagal ginjal.
5. Kekurangan Gizi
Makan makanan sembarangan yang tidak diketahui kualitas bahan dan kehigienisannya juga berpotensi menyebabkan kekurangan gizi. Jajanan yang tidak sehat biasanya cenderung kaya akan lemak trans dan gula yang membuat asupan kalori melebihi kebutuhan gizi.
Meski tinggi kalori, namun kandungan gizi makanan sembarang tersebut hilang karena bahan baku yang digunakan tidak diolah sesuai prosedur. Proses pengolahan yang tidak sesuai menjadi penyebab berkurangnya kandungan gizi dalam makanan.
Memperhatikan asupan makanan untuk menjaga dan meningkatkan imunitas tubuh sangat penting dilakukan. Salah satu hal yang tak boleh dilewatkan adalah mengonsumsi makanan sehat dan bergizi dari Madame Chang.
Madame Chang merupakan pelopor makanan sehat di Surabaya yang menawarkan aneka makanan dan minuman sehat yang kaya manfaat. Lihat pilihan menu sehat Madame Chang di sini atau temukan menu kami lainnya di Tokopedia, ShopeeFood, GrabFood, dan GoFood.
0 Comments