Cara Mudah Bikin Brownies Ice Cream Sandwich, Super Yummy!

by Nov 17, 2022Tips dan Resep0 comments

Dingin, manis, lembut dan enak! Es krim menjadi salah satu kudapan yang populer hampir di seluruh dunia. Di tengah cuaca panas, menikmati seporsi ice cream tentu menjadi pilihan yang tepat. Mulai dari rasa yang paling umum seperti es krim coklat, es krim vanilla, es krim mocha, dan varian es krim rasa buah hingga es krim dengan rasa yang tidak umum misalnya rasa rempah atau rasa masakan tertentu telah diproduksi di berbagai belahan dunia.

Beragam variasi menu es krim juga memiliki penikmatnya sendiri, salah satunya ice cream sandwich. Dessert satu ini ternyata sudah diciptakan sejak tahun 1800-an. Beberapa sumber menyebutkan ice cream sandwich pertama kali dijual di New York. Saat itu ice cream sandwich dibuat menggunakan sponge cake yang lembut, bukan menggunakan roti atau biskuit seperti ice cream sandwich yang kita kenal sekarang.

Lalu bagaimana jika dessert satu ini dipadukan dengan lapisan brownies yang manis dengan teksturnya yang lembut? Brownies ice cream akan menjadi sajian yang dapat menggugah selera siapa saja. Apalagi bagi penggemar brownies, brownies ice cream sandwich menjadi salah satu pilihan cara menikmati brownies dengan istimewa.

Menariknya, kamu juga  bisa membuat sendiri dessert brownies ice cream ala resto atau kafe ini di rumah loh. Rasanya pun tak kalah enak!

Pada dasarnya ada tiga tipe brownies yang dibedakan dari tekstur dan rasanya. Ada cakey brownies, fudgy brownies, dan chewy brownies. Masing-masing jenis brownies ini memiliki penggemarnya sendiri. Sementara untuk membuat brownies ice cream dibutuhkan brownies dengan komposisi bahan-bahan yang akurat kemudian dipanggang di suhu yang tepat. Adonan yang telah matang lalu disimpan di freezer selama kurang lebih 30 menit.

Saat kamu ingin menyajikan brownies ice cream, keluarkan brownies dari freezer dan potong menjadi dua bagian. Isi dengan mocha ice cream Madame Chang, lalu tutup dengan potongan brownies lainnya dan simpan lagi ke freezer. Brownies ice cream ini akan lebih nikmat jika dikonsumsi dalam kondisi dingin. 

Penasaran dan ingin membuat brownies ice cream sandwich ini di rumah? Berikut resep mudahnya yang bisa kamu coba!

 

Bahan

180 gr gula pasir

4 butir telur ayam

300gr dark chocolate compound (DCC)

140 gr mentega

40 ml minyak goreng

200gr tepung terigu protein sedang

40 gr cokelat bubuk

10 gr kopi instan, larutkan dengan air.

 

Topping

Choco chip secukupnya

2 pack Mocha ice cream Madame Chang 

 

Cara Membuat 

  1. Dengan cara ditim, campurkan DCC, mentega, dan minyak goreng dalam wadah sampai seluruhnya meleleh. Sisihkan hingga hangat.
  2. Kocok gula pasir dan telur dalam wadah dengan menggunakan mixer dengan kecepatan sedang hingga gula larut.
  3. Masukkan campuran coklat leleh dan kopi, mixer kembali dengan kecepatan sedang hingga rata dan terlihat mengkilap.
  4. Masukkan tepung terigu dan coklat bubuk. Mixer kembali dengan kecepatan rendah sampai tercampur rata.  
  1. Tuang ke dalam loyang brownies yang sudah dilapisi baking parchment dan diolesi margarin. Panggang selama 35 menit. Simpan brownies di freezer selama 30 menit. 
  2. Potong brownies menjadi 2 bagian, lalu beri Mocha ice cream Madame Chang di salah satu sisinya dan ratakan. Tutup dengan potongan brownies lainnya. Simpan dalam freezer selama 6 jam. Beri choco chip di pinggiran brownies ice cream. Nikmati saat dingin. 

 

Itulah resep ice cream sandwich yang harus kamu coba. Dingin dan lembutnya es krim mocca Madame Chang berpadu dengan brownies lembut nan manis membuat brownies ice cream menjadi dessert yang bakal bikin kamu ketagihan. Selamat mencoba!

Written by Madame Chang Admin

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel menarik lainnnya

MC Manyar :

MC Darmo :

© 2022 Madame Chang | PT Indo Boga Setio Joyo
Dilarang menggunakan atau mengambil photo produk tanpa seijin perusahaan.
Hak Cipta Dilindungi Undang-undang. Developed by Sosiakita.