5 Fakta Unik Tentang Nanas, Buah yang Manis dan Populer!

by Nov 14, 2022Kesehatan0 comments

Enak dimakan dan segar dibuat minuman membuat buah nanas mempunyai penggemar favoritnya sendiri. Buah khas daerah tropis ini diperkirakan berasal dari Amerika Selatan. Sekitar abad ke 15 buah nanas dibawa oleh para pelaut Spanyol dan Portugis masuk ke Indonesia.

Kondisi iklim dan lahan di Indonesia yang subur membuat buah nanas banyak dibudidayakan dalam skala kecil maupun skala besar. Perkebunan buah nanas pun berkembang pesat di sepanjang kepulauan Indonesia. Riau, Palembang, Subang, Bogor adalah daerah-daerah penghasil nanas di Indonesia.

Di balik rasa asam manis buah nanas yang menyegarkan, masih banyak fakta unik nanas yang menarik untuk disimak. Berikut 5 fakta buah nanas yang harus kamu tahu.

 

1. Buah nanas simbol kekayaan

Fakta buah nanas yang pertama adalah buah nanas menjadi simbol kekayaan pada zaman kolonial. Di negara yang beriklim sedang, buah nanas memang menjadi tumbuhan yang langka. Tidak heran jika buah nanas dianggap sebagai simbol kekayaan seseorang.

Pada masa itu karena begitu istimewanya buah nanas, buah bernama latin Ananas comosus ini menjadi subjek persaingan kaum bangsawan kaya raya di Inggris. Bukannya dimakan, buah nanas justru menjadi hiasan saat makan malam atau menjadi pajangan hingga buah nanas jadi membusuk.

2. Buah nanas untuk industri tekstil

Fakta buah nanas selanjutnya adalah serat daun nanas digunakan untuk membuat kain. Tahukah kamu bahwa penggunaan serat buah nanas untuk kain ternyata sudah digunakan sejak lama.  

Di pedalaman Sulawesi Selatan, serat nanas digunakan untuk membuat kain bahkan sejak mereka belum mengenal kapas sebagai bahan pembuat kain. Kain dari serat nanas ini digunakan untuk membuat pakaian, sarung, bahkan kain penutup jenazah.

3. Buah nanas untuk industri fashion

Fakta buah nanas yang ketiga adalah serat daun nanas digunakan untuk pembuatan item fashion seperti tas atau sepatu. Dr. Carmen Hijosa, seorang penemu Pinatex atau disebut juga “vegan leather” memperkenalkan serat kulit nanas untuk dijadikan bahan pembuatan item fashion.

Temuan tersebut untuk menciptakan produk fashion dengan bahan alternatif. Mengingat selama ini produk tas atau sepatu yang dijual di pasaran dibuat menggunakan bahan baku dari kulit hewan ataupun kulit sintetis.

4. Limbah kulit buah nanas untuk merawat tanaman dan menyuburkan tanah

Fakta buah nanas lainnya yang juga harus kamu tahu adalah limbah kulit buah nanas ternyata bisa dibuat menjadi pupuk organik. Kulit nanas mengandung unsur hara mikro (nitrogen, fosfor, dan kalium) dan makro (besi, boron, mangan, tembaga, seng, dan klor) yang sangat berguna untuk pertumbuhan dan perkembangan tanaman. 

Kulit nanas juga mengandung zat B3 yang membuat tumbuhan jadi kebal penyakit. Selain itu, fakta buah nanas yang memiliki kulit bersifat alkoid ternyata dapat membantu menyuburkan tanah.

5. Buah nanas bisa menurunkan risiko berbagai macam penyakit berat

Fakta buah nanas yang satu ini tentu sudah banyak diketahui. Kandungan nutrisi seperti vitamin C, B6, A, K, serat, folat, tembaga, tiamin, kalium, kalsium, magnesium, dan enzim bromelain dalam buah nanas sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia.

Kandungan zat-zat tersebut bermanfaat bagi tubuh dan mampu menurunkan risiko berbagai macam penyakit. Buah nanas yang dikonsumsi secara rutin dengan jumlah yang sesuai dapat menjaga kesehatan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

 

Itulah 5 fakta buah nanas yang perlu kamu ketahui. Ada banyak cara untuk mengonsumsi buah nanas agar dapat merasakan manfaatnya. Buah nanas memang menjadi salah satu alternatif bahan untuk membuat kuliner yang enak, baik sebagai menu hidangan utama maupun hidangan penutup.

Hidangan kuliner nanas yang tak kalah nikmat dapat kamu pesan di Madame Chang. Menu Pineapple Sensation To Go yang merupakan minuman nanas yang disajikan dengan es krim nanas segar dapat menjadi pilihan.

Selain itu ada juga Pineapple Slush, es nanas dengan potongan nanas, jelly, dan puding yang tak kalah menyegarkan. Kedua menu tersebut bisa kamu nikmati sembari menyantap hidangan utama Madame Chang lainnya yang pasti akan memanjakan lidahmu. Klik di sini untuk mendapatkan informasi selengkapnya!

Written by Madame Chang Admin

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel menarik lainnnya

MC Manyar :

MC Darmo :

© 2012 Madame Chang | PT Indo Boga Setio Joyo
Dilarang menggunakan atau mengambil photo produk tanpa seijin perusahaan.
Hak Cipta Dilindungi Undang-undang. Developed by Sosiakita.